Senin, 13 Juni 2011

Sam Poo Kong, Through The Ages

Film merupakan salah satu  sarana atau alat dalam penyebaran informasi yang paling baik. Mengapa demikian? Sebab melalui sebuah film, informasi yang disampaikan akan lebih mudah dicerna oleh masyarakat luas. Oleh karena itu, film seringkali digunakan dalam menyampaikan sebuah informasi.


Dalam hal ini, kami juga menggunakan media film sebagai sarana untuk menyampaikan informasi mengenai wisata budaya, khususnya Sam Poo Kong. Alasan kami memilih menggunakan media film juga sama, yakni karena informasi yang disampaikan melalui film, dapat lebih mudah dicerna olah masyarakat luas.


Kami memilih Sam Poo Kong, selain dikarenakan tempat ini memiliki nilai historis, tempat ini juga memiliki keindahan dan keunikan lain yang dapat menjadi salah satu daya tarik, salah satunya adalah perpaduan dua kebudayaan yang dapat bertahan sejak zaman dahulu hingga sekarang.

Judul yang kami gunakan adalah "Sam Poo Kong, Through The Ages" yang berarti "Sam Poo Kong, dari Zaman ke Zaman" kami membuat sebuah film dokumenter yang menceritakan keindahan dan keunikan Sam Poo Kong, dari waktu ke waktu.

Film ini menampilkan dua orang backpacker yang berkunjung ke Semarang, lalu mengunjungi Sam Poo Kong, kemudian backpacker tersebut menceritakan apa saja yang ada di Sam Poo Kong, bagaimana sejarah Sam Poo Kong dan keindahan apa saja yang dapat kita nikmati disana.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar